logo Kompas.id
InternasionalSkandal Judi dan Pengaturan...
Iklan

Skandal Judi dan Pengaturan Skor Laga, Virus Kronis Sepak Bola China

Terbukti terlibat perjudian, suap, dan pengaturan pertandingan, 43 pemain dan ofisial dihukum larangan seumur hidup.

Oleh
HELENA FRANSISCA NABABAN
· 4 menit baca
Pemain tim nasional sepak bola China berpose untuk difoto menjelang laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang di Stadion Saitama di Saitama, utara Tokyo, Jepang, 5 September 2024.
AFP/YUICHI YAMAZAKI

Pemain tim nasional sepak bola China berpose untuk difoto menjelang laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang di Stadion Saitama di Saitama, utara Tokyo, Jepang, 5 September 2024.

Asosiasi Sepak Bola China (CFA) mengumumkan, sebanyak 43 orang, termasuk di antaranya sejumlah mantan pemain sepak bola nasional, dilarang seumur hidup berpartisipasi dalam aktivitas terkait sepak bola. Pelarangan diberlakukan setelah mereka terbukti terlibat dalam perjudian dan pengaturan pertandingan.

Seperti dilansir kantor berita China, Xinhua, Selasa (10/9/2024), di antara mereka yang dilarang seumur hidup itu adalah mantan pemain nasional Jin Jingdao, Guo Tianyu, dan Gu Chao. Selain ketiganya, ada pula gelandang asal Korea Selatan yang pernah bermain di salah satu klub China, Son Jun-ho.

Editor:
MUHAMMAD SAMSUL HADI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000