logo Kompas.id
Politik & HukumSejumlah TPS di Bandung...
Iklan

Sejumlah TPS di Bandung Kekurangan Surat Suara Pemilihan Presiden-Wakil Presiden

Masalah kekurangan surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden dialami sejumlah TPS di Bandung.

Oleh
FABIO MARIA LOPES COSTA
· 2 menit baca
Pelaksanaan Pemilihan Umum 2024 di salah satu TPS Kelurahan Kebon Gedang, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024). Jumlah daftar pemilih tetap di Kota Bandung mencapai 1,8 juta orang.
KOMPAS/FABIO MARIA LOPES COSTA

Pelaksanaan Pemilihan Umum 2024 di salah satu TPS Kelurahan Kebon Gedang, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024). Jumlah daftar pemilih tetap di Kota Bandung mencapai 1,8 juta orang.

BANDUNG, KOMPAS — Pemungutan suara Pemilu 2024 di Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024), diwarnai kekurangan surat suara untuk pemilihan presiden dan wakil presiden. Total kekurangan surat suara di dua kecamatan tersebut 248 lembar.

”Memang betul informasi tersebut. Kami mendapatkan laporan kekurangan surat suara pemilihan presiden-wakil presiden di Kecamatan Arcamanik dan Buahbatu,” ungkap Ketua Badan Pengawas Pemilu Kota Bandung Dimas Aryana Iskandar, Rabu.

Baca Berita Seputar Pemilu 2024
Baca Berita Seputar Pemilu 2024
Pahami informasi seputar pemilu 2024 dari berbagai sajian berita seperti video, opini, Survei Litbang Kompas, dan konten lainnya.
Kunjungi Halaman Pemilu

Dimas memaparkan, di Kecamatan Arcamanik ditemukan kekurangan surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden sebanyak 102 lembar. Adapun kekurangan surat suara di Kecamatan Buahbatu mencapai 146 lembar.

”Di Arcamanik terjadi kekurangan surat suara di satu tempat pemungutan suara (TPS), sedangkan di Buahbatu terjadi di sejumlah TPS yang tersebar di empat kelurahan,” ungkapnya.

Baca juga: KPU Targetkan Partisipasi Pemilih di Bandung hingga 90 Persen

Distribusi logistik pemilu ke salah satu tempat pemungutan suara di Kelurahan Antapani Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (13/2/2024). Total 14.000 pemilih di Antapani Wetan.
KOMPAS/FABIO MARIA LOPES COSTA

Distribusi logistik pemilu ke salah satu tempat pemungutan suara di Kelurahan Antapani Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (13/2/2024). Total 14.000 pemilih di Antapani Wetan.

Iklan

Dimas mengatakan telah berkoordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung untuk menindaklanjuti temuan tersebut. ”KPU Kota Bandung telah menyiapkan solusi dengan menggunakan kelebihan surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden di TPS yang terdekat,” ucapnya.

Sementara itu, Koordinator Divisi Hubungan Masyarakat, Data, dan Informasi Bawaslu Jawa Barat Muamarullah berharap, KPU Kota Bandung dapat menindaklanjuti masalah tersebut dengan cepat. Hal ini untuk mencegah warga tidak kehilangan hak pilih.

Baca juga: Logistik Pemilu Tiba di 300 Kecamatan di Jabar, Bencana Diwaspadai

”Dari laporan pengawas di TPS, masalah kekurangan surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden belum teratasi hingga sekitar pukul 11.00. Padahal, batas waktu untuk mencoblos sesuai Peraturan KPU hanya sampai pukul 13.00,” tutur Muamarullah.

Ketua KPU Kota Bandung Wenti Frihadianti membenarkan informasi kekurangan surat suara pemilihan presiden dan wakil presiden di sejumlah TPS. Ia pun menyatakan telah menginstruksikan jajaran Panitia Pemungutan Suara (PPS) setempat untuk masalah tersebut.

Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono dan Ketua KPU Kota Bandung Wenti Frihadianti memantau proses distribusi logistik pemilu di Kota Bandung, Jawa Barat, tanggal 2 Februari 2024. Jumlah daftar pemilih tetap di Kota Bandung 1,8 juta orang.
HUMAS PEMKOT BANDUNG

Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono dan Ketua KPU Kota Bandung Wenti Frihadianti memantau proses distribusi logistik pemilu di Kota Bandung, Jawa Barat, tanggal 2 Februari 2024. Jumlah daftar pemilih tetap di Kota Bandung 1,8 juta orang.

”Masalah ini telah ditangani dengan memanfaatkan surat suara dari TPS terdekat. Upaya ini sebagai solusi untuk memenuhi surat suara yang kurang,” kata Wenti.

Berdasarkan data KPU Kota Bandung, total daftar pemilih tetap (DPT) di Kota Bandung 1.872.381 orang. Sementara itu, jumlah TPS di ibu kota Jawa Barat ini mencapai 7.424 TPS.

Di Arcamanik terjadi kekurangan surat suara di satu tempat pemungutan suara (TPS), sedangkan di Buahbatu terjadi di sejumlah TPS yang tersebar di empat kelurahan.

Editor:
HARIS FIRDAUS
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000