Keajaiban Kedua Jepang pada Piala Dunia Qatar 2022
Kerja keras Jepang membuat mereka mampu menciptakan keajaiban berulang. Dengan dibantu sedikit keberuntungan, Jepang melangkah ke babak 16 besar secara beruntun untuk pertama kalinya dalam sejarah
Oleh
I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA
·4 menit baca
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG
Pemain Jepang Ao Tanaka (tengah) merayakan gol yang dicetak ke gawang Spanyol dalam pertandingan di fase Grup E di Stadion Khalifa, Qatar, Jumat (02/12/2022) dini hari WIB. Jepang mengalahkan Spanyol 2-1. Jepang dan Spanyol lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
AL RAYYAN, JUMAT – Pepatah lama mengatakan, keajaiban tidak akan datang dua kali, tetapi bila kamu bekerja keras keajaiban kedua bisa saja akan terjadi. Kalimat itu benar-benar dijalankan dan dialami oleh tim Jepang pada Piala Dunia Qatar 2022. Berbekal kerja keras dan sedikit keberuntungan, Jepang membuat keajaiban kedua dengan mengalahkan Spanyol 2-1 di Stadion Internasional Khalifa, Jumat (2/11/2022), dini hari WIB.
Hasil itu pun membuat Jepang mencetak sejarah dengan lolos ke babak 16 besar secara berturut-turut, setelah mencapainya pada Piala Dunia Rusia 2018. Padahal dalam enam edisi Piala Dunia sebelumnya, keberhasilan Jepang lolos ke babak 16 besar tidak mampu mereka ulangi pada edisi berikutnya. Ini adalah kali kedua Jepang membuat dunia terhenyak pada Piala Dunia Qatar. Pada laga pertama, tim “Samurai Biru” sukses mengalahkan juara dunia empat kali, Jerman, juga dengan skor 2-1.
Proses Jepang meraih kemenangan atas Spanyol pun sama persis seperti ketika mengalahkan Jerman. Saat itu, Jepang tertinggal lebih dulu pada babak pertama. Jepang lalu bangkit dan sukses membalikkan keadaan pada babak kedua.
Kali ini, Jepang mengulanginya. Mereka tertinggal pada babak pertama saat penyerang Spanyol, Alvaro Morata, mencetak gol melalui sundulan. Jepang kemudian mampu bangkit di babak kedua dan membalas melalui dua gol yang diciptakan masing-masing oleh Ritsu Doan pada menit ke-48 dan Ao Tanaka pada menit ke-51.
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG
Pemain Spanyol Alvaro Morata (kiri) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Jepang dalam pertandingan di fase Grup E di Stadion Khalifa, Qatar, Jumat (02/12/2022) dini hari WIB. Jepang mengalahkan Spanyol 2-1. Jepang dan Spanyol lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Kemenangan atas Spanyol membuat Jepang tidak hanya lolos ke babak 16 besar. “Samurai Biru” juga lolos sebagai juara Grup E dengan enam poin. Spanyol, meski menelan kekalahan, tetap lolos ke fase gugur sebagai runner up mendampingi Jepang. Pemain belakang Jepang, Yuto Nagatomo, mengatakan, hasil ini menunjukkan bahwa Jepang punya nyali untuk bersaing pada Piala Dunia.
“Tidak seorang pun di dunia percaya bahwa Jepang akan finis pada puncak grup ini. Tidak seorang pun,” kata Nagatomo.
Sebagaimana negara-negara Asia lainnya, Jepang juga dipandang sebagai negara dunia ketiga dalam sepak bola. Tidak banyak yang memfavoritkan negara-negara Asia akan mampu berbicara banyak pada Piala Dunia. Arab Saudi dan Jepang sempat membuat keajaiban pada laga pertama.
Arab Saudi mengalahkan Argentina, 2-1, tetapi gagal mengulangi penampilan impresif itu pada dua laga berikutnya. Jepang setelah mengalahkan Jerman sempat mengalami penurunan performa ketika takluk 0-1 dari Kosta Rika. Pada saat semua pihak mulai berpikir kemenangan Jepang saat melawan Jerman merupakan kebetulan belaka, para pemain Jepang bekerja keras di atas lapangan dan mementahkan anggapan itu.
Jika kita memberikan 100 persen dari upaya kita yang biasa, hasil yang baik akan mengikuti.
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG
Pemain Spanyol Sergio Busquets terjatuh setelah diganjal pemain Jepang Hidemasa Morita dalam pertandingan di fase Grup E di Stadion Khalifa, Qatar, Jumat (02/12/2022) dini hari WIB. Jepang mengalahkan Spanyol 2-1. Jepang dan Spanyol lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, sepenuhnya menyadari, keajaiban sulit terjadi dua kali dalam waktu yang relatif berdekatan. Namun, ia percaya dengan kerja keras semuanya sangat mungkin untuk terjadi.
“Jika kita memberikan 100 persen dari upaya kita yang biasa, hasil yang baik akan mengikuti. Saya ingin para pemain memberikan segalanya,” ujar Moriyasu dalam konferensi pers jelang menghadapi Spanyol.
Keinginan Moriyasu diwujudkan oleh para pemain Jepang. Walau tidak lebih mendominasi laga dibanding Spanyol, para pemain Jepang tampil tidak kenal menyerah. Sekalipun dikurung habis-habisan oleh Spanyol dengan gaya bermain yang menekankan dominasi penguasan bola, Jepang tetap memberikan perlawanan melalui serangan balik.
Gol kontroversial
Hasil pun memang tidak akan pernah mengkhianati usaha. Jepang membuka harapan ketika sepakan Doan dari luar kotak penalti menyamakan kedudukan. Gol kemenangan Jepang dicetak Tanaka setelah menerima umpan silang dari Kaoru Mitoma. Gol Tanaka mengundang kontroversi karena bola sepakan Mitoma dianggap telah melewati garis terlebih dulu.
Pemain Spanyol Nico Williams (kiri) berebut bola dengan pemain Jepang Yuto Nagatomo dalam pertandingan di fase Grup E di Stadion Khalifa, Qatar, Jumat (02/12/2022) dini hari WIB. Jepang mengalahkan Spanyol 2-1. Jepang dan Spanyol lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Wasit pun harus mengecek keabsahan gol itu melalui tayangan video pembantu wasit (VAR). Setelah sekitar 10 menit memeriksa, wasit akhirnya memutuskan gol Tanaka tetap sah. “Dalam lima menit mereka mencetak dua gol dan dalam 10 menit itu, mereka menghancurkan kami sepenuhnya,” kata pelatih Spanyol Luis Enrique.
Banyak pihak meragukan keputusan wasit dalam mengesahkan gol kedua Jepang. Pengamat sepak bola Sky Sports, Gary Neville, menyayangkan panitia pertandingan dan FIFA yang tidak memperlihatkan tayangan bola saat menyentuh garis. Momen itu, kata Neville, sangat krusial dan penonton hanya diberikan tayangan ulang dari beberapa sudut tertentu, tidak menyeluruh.
“Pada Liga Inggris, kami bisa melihat semua kamera VAR, di sini (Piala Dunia) tidak,” katanya.
Sekilas, bola memang terlihat telah sepenuhnya melewati garis gawang. Namun, wasit menganggap bagian lengkungan bola ada yang masih menyentuh garis sehingga bola belum sepenuhnya keluar.
Pemain Spanyol dan Jepang berebut bola dalam pertandingan di fase Grup E di Stadion Khalifa, Qatar, Jumat (02/12/2022) dini hari WIB. Jepang mengalahkan Spanyol 2-1. Jepang dan Spanyol lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Di sisi lain, kegigihan Mitoma mengejar bola hingga detik terakhir akhirnya mengubah nasib Jepang di Qatar. “Samurai Biru” bisa saja bermain aman dan mengincar hasil seri untuk lolos ke babak 16 besar. Kendati dengan cara itu peluang lolos Jepang masih besar karena Jerman pun harus menang dengan selisih lebih dari satu gol untuk melampaui selisih gol Jepang.
Terlepas dari kontroversi, Moriyasu mengapresiasi perjuangan para pemainnya. Mereka membuktikan kemenangan atas Jerman bukanlah keberuntungan, melainkan hasil dari kerja keras dan semangat pantang menyerah. Sebagai juara Grup E, Jepang akan menghadapi runner up Grup F, Kroasia, di babak 16 besar. (AFP/REUTERS)