logo Kompas.id
OlahragaKeberuntungan Bertubi-tubi Tim...
Iklan

Keberuntungan Bertubi-tubi Tim ”Matador”

Tim ”Matador” Spanyol mengunci kemenangan 1-0 atas Yunani dan memuncaki Grup B kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa. Capaian itu mereka raih berkat bantuan bertubi-tubi dari ”Dewi Fortuna”.

Oleh
I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA
· 3 menit baca
https://dmm0a91a1r04e.cloudfront.net/EPEu1R7FuiKj1BR1WhTU4I4Prx4=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F11%2FFBL-WC-2022-EUR-QUALIFIER-GRE-ESP_100162853_1636687507.jpg
AFP/ARIS MESSINIS

Bek Spanyol, Inigo Martinez (kiri), berduel di udara dengan bek Yunani, Kyriakos Papadopoulos, dalam pertandingan Grup B kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Olimpiade, Athena, Yunani, Jumat (12/11/2021) dini hari WIB. Spanyol berada di posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan poin 13.

ATHENA, JUMAT — Timnas Spanyol menghidupkan asa untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar seusai menjungkalkan Yunani, 1-0, di Stadion Olimpiade Athena, Jumat (12/11/2021) dini hari WIB. Hasil itu membuat Spanyol mengudeta Swedia di peringkat pertama Grup B babak kualifikasi Zona Eropa. Capaian tim ”Matador” itu tak lepas dari keberuntungan bertubi-tubi yang menaungi mereka.

Spanyol membutuhkan poin penuh untuk memuncaki klasemen Grup B. Hanya dengan menjadi pemuncak grup, mereka bisa lolos ke Qatar tanpa bergantung pada hasil pertandingan lain. Puncak klasemen diduduki Swedia dengan 15 poin, sedangkan Spanyol menguntit di posisi kedua dengan 13 poin.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan