logo Kompas.id
HumanioraSempat Tertinggal di Kedubes...
Iklan

Sempat Tertinggal di Kedubes Vatikan, Kursi Roda Paus Fransiskus Disusulkan

Tampaknya Paus Fransiskus masih ingin berlama-lama di Indonesia, sampai-sampai kursi rodanya sempat tertinggal.

Oleh
ANGGER PUTRANTO
· 3 menit baca
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyambut Paus Fransiskus saat tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (6/9/2024).
INDONESIA PAPAL VISIT COMMITTEE/ADRYAN YOGA PARAMADWYA

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyambut Paus Fransiskus saat tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (6/9/2024).

JAKARTA, KOMPAS — Paus Fransiskus menyelesaikan lawatannya ke Indonesia dan melanjutkan perjalanan ke Papua Niugini, Jumat (6/9/2024). Namun, tampaknya Paus Fransiskus masih ingin berlama-lama di Indonesia, sampai-sampai kursi rodanya sempat tertinggal di Kedutaan Besar Vatikan.

Informasi tertinggalnya kursi roda Paus Fransiskus didapat Kompas dari Tim Media Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia. Paus Fransiskus dan rombongan Takhta Suci Vatikan meninggalkan Indonesia menuju Papua Niugini melalui Bandara Soekarno-Hatta pada Jumat (6/9/2024) pagi. Pesawat yang ditumpangi Paus meninggalkan landasan pacu pada pukul 10.37.

Editor:
MARIA PASCHALIA JUDITH JUSTIARI
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000