logo Kompas.id
Gaya HidupHidangan Sehat Pascaliburan
Iklan
DAPUR KITA

Hidangan Sehat Pascaliburan

Setelah banyak menyantap hidangan daging, kini kita beralih ke hidangan sehat yang tetap nikmat.

Oleh
NYONYA RUMAH
· 3 menit baca
Rujak Buah
ARSIP NYONYA RUMAH

Rujak Buah

Hiruk-pikuk pergantian tahun yang penuh kenangan dengan bermacam sajian istimewa yang memanjakan selera baru saja usai. Setelah banyak menyantap hidangan daging, kini kita beralih ke hidangan sehat yang tetap nikmat bila disajikan dengan bahan yang segar berkualitas dan tentunya dalam suasana yang hangat penuh kekeluargaan.

Rujak Buah

Bahan: Bermacam-macam buah, seperti mangga muda, pepaya mengkal, nanas, mentimun, jambu air, dan bengkoang.

Bahan untuk bumbu: 200 gr gula jawa, 4 cabai merah, 1 sdt terasi matang, 1 pisang batu, ini pisang berbiji yang masih mentah (pisang kelutuk), 2 sdm kacang tanah goreng, asam, garam, air matang secukupnya.

Cara membuat: Buah-buahan setelah dikupas, dicuci bersih, iris tipis-tipis lebar. Bumbu-bumbu setelah digerus ditambah sedikit air matang sampai cukup kentalnya untuk membalut buah-buahan. Sajikan buah-buahan di piring. Sajikan bumbunya secara terpisah.

Pecel
ARSIP NYONYA RUMAH

Pecel

Pecel

Bahan: Sayuran kangkung, kacang panjang, kol, taoge, dan sayuran lain sesuai selera. Sebagai pelengkap, sediakan rempeyek kacang siap beli, tahu dan tempe goreng.

Bahan untuk bumbu: 2 ons kacang tanah disangrai atau digoreng, 2 cabai merah, 2 cabai rawit, 2 butir kencur, 2 siung bawang putih, 1 sdt terasi bakar, gula jawa dan garam secukupnya, jeruk limau, 3 lembar daun jeruk segar, iris halus.

Baca juga: Tahun Baru Segera Tiba

Cara membuat: Semua bahan untuk bumbu digerus, tambahkan air matang secukupnya dan air jeruk limau. Semua sayuran direbus, tiriskan, lalu sajikan di piring, bila akan segera disantap, langsung siram dengan bumbunya. Hidangkan dengan tahu, tempe goreng, serta rempeyek kacang sebagai pelengkap. Bila masih menunggu untuk makan, bumbu pecel disajikan terpisah agar tidak berair.

Urap
ARSIP NYONYA RUMAH

Urap

Urap

Bahan: Bermacam-macam sayuran sesuai selera, umpama kangkung atau bayam, kacang panjang atau buncis, taoge, kecipir muda, kol dan wortel.

Bahan untuk bumbu: ½ kg kelapa parut yang agak muda, 2 cabai merah, 3 siung bawang putih, 1 butir kencur, 1 sdt terasi, gula, garam secukupnya. Daun pisang dan daun salam untuk membungkus bumbunya.

Cara membuat: Sayuran direbus, tiriskan. Bahan-bahan untuk bumbu digerus, campurkan dengan kelapa parut lalu ratakan. Bungkus kelapa parut berbumbu dengan daun pisang yang sudah dialas daun salam, kukus kira-kira ½ jam. Aneka sayuran disajikan di piring, bumbu kelapa dapat ditaburkan di atasnya atau disajikan terpisah. Untuk menambah rasa, bisa dicampur dengan teri goreng kering.

Orak Arik
ARSIP NYONYA RUMAH

Orak Arik

Orak Arik

Bahan: 3 lembar kol, 1 wortel, 10 buncis muda, 3 bawang merah iris tipis, 1 siung bawang putih yang sudah dimemarkan dan diiris halus, ½ sdt merica, 1 sdt garam, 1 sdt gula dan 1 butir telur ayam, sedikit minyak untuk menumis.

Baca juga: Menyambut Bulan Perayaan

Cara membuat: Kol diiris halus, wortel diserut dengan parutan keju yang kasar, buncis diiris tipis. Panaskan minyak di wajan, masukkan kedua macam bawang, tumis sampai harum baunya, lalu masukkan sayuran, aduk-aduk sampai layu. Masukkan bumbu-bumbu, ratakan lagi baru masukkan telur yang sudah dikocok dengan diberi sedikit garam. Aduk-aduk sampai sayuran berbalut telur. Jika dikehendaki, boleh ditambah sedikit penyedap rasa, aduk rata, lalu siap disajikan.

Editor:
DAHONO FITRIANTO
Bagikan

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 13 dengan judul "Hidangan Sehat Pascaliburan".

Baca Epaper Kompas
Komentar Pembaca

Kirimkan Komentar Anda

Jadilah yang pertama memberikan komentar. Silakan masuk atau daftar akun untuk menggunakan fitur komentar.

Memuat data...
Iklan
Iklan
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699